Guru Mata Pelajaran : Roudatul Jannah, SP
Mata Pelajaran : Fisika
Kelas : X IPA 3 jam ke 5
Kompetensi Dasar : KD 3.7 Menganalisis interaksi pada gaya serta hubungan antara gaya, massa, dan gerak lurus benda serta penerapannya dalam kehidupan sehari-hari.
KD 4.7 Melakukan percobaan berikut presentasi hasilnya terkait gaya serta hubungan gaya, massa dan percepatan dalam gerak lurus benda dengan menerapkan metode ilmiah.
Tujuan Pembelajaran : Setelah melakukan kegiatan pembelajaran dengan metode Discovery Learning siswa mampu menganalisis bermacam -macam gaya ( gaya Normal, gaya gesekan, gaya berat, gaya sentrifugal dan gaya sentripetal ) serta hubungan gaya, massa dan gerak lurus serta penerapannya dalam kehidupan sehari- hari.
Bab 7 Dinamika Gerak Buku Siswa Aktif dan Kreatif Belajar Fisika 1 untuk SMA/MA Kelas X Peminatan Matematika dan Ilmu-Ilmu Alam
Menurut Anda, mungkinkah bola yang semula diam, kemudian bergerak tanpa ada penyebabnya? Apa yang menyebabkan bola tersebut bergerak? Diskusikan jawaban Anda bersama teman, lalu tampilkan di depan kelas. Diskusi
A. Hukum-Hukum Newton tentang Gerak
1. Hukum I Newton
“Jika resultan dari gaya-gaya yang bekerja pada benda sama
dengan nol, benda tersebut akan tetap diam atau tetap
bergerak lurus beraturan”.
F 0 v = 0 atau v = konstan
Lakukan Kegiatan 7.1 untuk mengetahui
tentang Hukum I Newton.
2. Hukum II Newton
“Percepatan yang timbul pada sebuah benda karena
pengaruh gaya yang bekerja pada benda, besarnya
berbanding lurus dengan gaya yang memengaruhi
benda dan berbanding terbalik dengan massa benda.”
F = a.m
Gaya atau F = ma
Lakukan Aktivitas 7.1 untuk mengetahui
tentang Hukum II Newton.
Hukum-Hukum Newton tentang Gerak 3. Hukum III Newton “Jika Anda mengerjakan gaya pada sebuah benda, benda tersebut akan mengerjakan gaya pada Anda yang sama besarnya, tetapi dengan arah yang berlawanan.”
Hukum III Newton sering disebut hukum gaya aksi-reaksi. Semakin besar gaya aksi yang Anda berikan pada dinding, semakin besar pula gaya reaksi yang diberikan oleh dinding tersebut. Besar gaya aksi (𝐹1) yang diberikan sama dengan besarnya gaya reaksi (𝐹2). Lakukan Aktivitas 7.2 untuk mengetahui tentang Hukum III Newton.
a. Gaya aksi-reaksi bekerja pada dua benda yang berbeda. b. Besarnya gaya aksi-reaksi adalah sama, tetapi arahnya berlawanan. c. Gaya aksi-reaksi timbul secara berpasangan (tidak ada gaya aksi tanpa gaya reaksi. Begitu pula sebaliknya). Contoh-Contoh Gaya Aksi-Reaksi Kerjakan Tugas 7.1 dan Uji Kompetensi 7.1 halaman 170, Buku Siswa Aktif dan Kreatif Belajar Fisika 1.
1. Gaya Berat w = gaya berat (Newton) m = massa benda (kg) g = percepatan gravitasi bumi (ms-2)
Adalah gaya yang dipengaruhi oleh gaya gravitasi (gaya tarik Bumi). F = w = mg Jika gaya gesek antara benda dan udara diabaikan, benda akan bergerak ke bawah dengan percepatan g. Akibatnya, persamaan gerak jatuh bebas pada benda akan menjadi vt = gt dan y = 1/2 gt2 Adalah gaya yang bekerja pada dua permukaaan yang bersentuhan, yang melawan arah gerak benda. 2. Gaya Gesek a. Gaya Gesek yang Merugikan Mesin mobil atau sepeda motor, gesekan antara ban mobil dan permukaan jalan, termasuk gaya gesek yang merugikan karena akan membuat permukaan ban cepat aus.
b. Gaya Gesek yang Menguntungkan
Gesekan antara rem sepeda dan pelek sepeda, gaya gesek kanvas rem motor atau mobil terhadap rodanya.
B.Jenis-Jenis Gaya
No comments:
Post a Comment